Sunday, March 22, 2015

Dadar Telur Isi Sayur

Masakan ini sangat sederhana dan bergizi. Kalau beli lauk di Warteg saya suka beli dadar telur, rasanya enak dan sedep orang Jawa bilang. Kali ini saya mencoba membuatnya sendiri dengan menambahkan wortel dan daun bawang. Kalau untuk sarapan, Anda bisa mempersiapkan irisan  sayurnya pada malam hari sebelumnya. Bagi Anda yang sibuk tapi ingin memasak buat keluarga tercinta, dadar sayur ini bisa Anda coba. Agar menambah nilai gizi bisa ditambahkan daging cincang, irisan ayam, susu, dll sesuai selera.

Bahan:
2 butir telur
1 buah wortel, iris panjang-panjang seperti korek api
1 buah daun bawang, iris tipis
1 siung bawang putih
1 butir bawang merah
garam secukupnya
merica halus secukupnya
kaldu bubuk
+ 50 ml air + 2 sdm terigu
minyak goreng

Oseng Tempe (Aduk-aduk Tempe - Tegal)

Masakan ini sangat sederhana, cukup bergizi dan tentu saja murah. Di Tegal, masakan ini dikenal dengan nama aduk-aduk, merupakan lauk nasi ponggol yang banyak dijual di pagi hari. Kuliner khas Tegal ini banyak disukai. Sebenarnya di daerah lain juga ditemui makanan sejenis oseng tempe ini, yang membedakannya hanya penyebutan namanya.
Dari sisi bumbu, banyak persamaanya. Ada yang diiris dan ada yang dihaluskan atau kombinasi dari keduanya. Untuk bahannya menggunakan tempe yang sudah dilayukan atau bahkan dijemur dahulu sebelum dimasak. Tempenya ada yang digoreng dahulu sebelum ditumis, semuanya tergantung selera.
Di Tegal sendiri selain nasi ponggol biasa, ada nasi ponggol setan ("pongset"). Disebut ponggol setan karena bumbunya ditambah cabe, rasanya lebih pedas dari ponggol biasa. Pada postingan ini saya memasak Oseng Tempe / Aduk-aduk sebagai lauk makan siang untuk membangkitkan selera makan. Dipadukan dengan Tumis Kangkung dan Ayam Bakar Kecap.

Saturday, March 21, 2015

Kamir



Di tempat saya tinggal, jajanan kamir mudah dijumpai. Saya dan keluarga sangat menyukainya. Sudah lama saya ingin membuatnya sendiri. Dengan membuat sendiri, saya membayangkan rasanya pasti lebuh lezat daripada membeli. Ternyata benar apa yang saya bayangkan. Setelah baca berbagai macam resep kamir, saya tertarik untuk mencoba resep di justtryandtaste.com dan ncc-indonesia.com. Di jtt  dibahas secara detail bagaimana cara membuat kamir, terima kasih Mbak Endang sudah membuat blog yang sangat inspiratif. Berbagai macam resep yang ada di blog tersebut ingin saya coba suatu saat nanti, karena semuanya dibahas begitu detail sehingga mudah untuk dipraktekkan.

Bahan:
180 gram gula pasir
250 gram tape singkong mentega
100 gram margarine
1 butir telur
1 sdm baking soda cairkan dengan sedikit air
1 sdt garam
+ 350 ml air matang (suhu ruang)
Minyak goreng secukupnya untuk mengoles cetakan.